Kelahiran |
0 Orang |
Kematian |
0 Orang |
Masuk |
0 Orang |
Pindah |
0 Orang |
Kelahiran |
0 Orang |
Kematian |
0 Orang |
Masuk |
0 Orang |
Pindah |
0 Orang |
25 Februari 2025 10:03:34 213 Kali
Melihat semakin gencarnya perkembangan pariwisata di wilayah Desa Kutuh, Senin (24/02/2025) kemarin, Pemerintah Desa mengundang perkumpulan jasa transportasi di Desa Kutuh baik itu online maupun konvensional untuk melakukan koordinasi dan pebahasan peluang usaha di desa kutuh.
Kegiatan yang dilaksanakan di Aula Graha Sabha Kantor Perbekel Kutuh ini dihadiri oleh Perbekel Kutuh, Plt. Sekretaris Desa, Direktur Bumdesa Manik Sedana, dan Anggota Kutuh Transport.
Ada beberapa poin kesepakatan pada pertemuan tersebut, seperti bersepakat untuk berkolaborasi dengan bumdes manik sedana dalam rangka mengakomodir kebutuhan transport di Desa Kutuh. selanjutnya menjadikan BUMDesa sebagai badan hukum untuk kegiatan berusaha.
Dalam kesempatannya Perbekel Kutuh menyampaikan bahwa untuk mengantisipasi perkembangan di Desa Kutuh khususnya pariwisata, Pemerintah Desa merasa perlu untuk melindungi dan menaungi kelompok Masyarakat yang ada di Desa Kutuh, khususnya Kutuh Transport.
Perbekel Kutuh juga menyapaikan beberapa kelebihan dan keuntungan dengan adanya Kerjasama ini seperti akses berusaha hingga dukungan penunjang kerja.
“Kutuh saat ini sedang menjadi primadona bagi para investor, cukup banyak akomodasi pariwisata yang akan dibangun dalam waktu dekat. Hal ini perlu kita antisipasi khususnya bagi Masyarakat kita agar kesempatan berusahanya terlindungi. Maka kami Pemerintah Desa Kutuh hadir untuk itu”, Tutur Perbekel Kutuh
Senada dengan hal tersebut Wayan Suwela selaku Ketua Transport, mewakili anggotanya menyampaikan rasa terima kasihnya kepada Pemerintah Desa karena telah mau mengakomodir kegiatan kelompok usaha transport di Kutuh. Dirinya juga tidak menampik, kedepan Kutuh transport akan bergerak lebih professional menjadi bagian dari Unit Usaha dari Bumdes.
Kerjasama yang telah dilakukan ini selain memberikan perlindungan berusaha untuk Kutuh Transport, juga menjadi salah satu sumber pendapatan Bumdesa yang akan menjadi PAD Desa.
Selain beberapa kesepakatan, pada pertemuan tersebut juga dibentuk kepengurusan Kutuh Transport yang baru yang selanjutnya akan disahkan melalui Surat Keputusan Perbekel.
Pada artikel ini
Untuk artikel ini
Realisasi | Anggaran
Realisasi | Anggaran
Realisasi | Anggaran